Ramalan


Sifat Manusia berdasarkan warna kesukaan:

Putih: 
banyak orang mengagumi kamu karena sifat angun, sifat idealis dan moral kamu
Ungu:
Selalu optimis, dalam menghadapi masa depan dan kamu tidak pernah ragu-ragu
Kuning:
Kamu tipe periang, senang bergaul,agak pemalas dan pandai berbicara
Hijau:
tipe yang sangat romantis, menyukai keindahan, menyenangi alam dengan udara yg sejuk
Merah:
Kamu sangat berwibawa, murah hati,tidak tegaan & juga senang melindungi orang yang lemah
Hitam: 
Kamu termasuk tipe orang yang sangat lincah,suka tantangan dan harmonis
Biru
biasanya termasuk tipe yg suka bercanda, selalu menyenangkan & selalu bertindak aktif


Ramalan Zodiak Minggu ini 
(19 november-25 november 2011)

Taurus
Ada penurunan perasaan pada pasangan. Sebaiknya lakukan komunikasi secara terbuka. Selesainya permasalahan akan membuat hubungan Anda meningkat, jalani terus. Kesempatan bagus ada di depan mata. Atasan Anda menawarkan sebuah proyek yang sesuai dengan bidang Anda. Terima saja, karena Anda sangat kompeten di bidang tersebut. Jiwa Anda cenderung mengalami depresi. Dampaknya pola makan atau tidur tidak teratur. Sebaiknya, jangan terlalu memikirkan suatu masalah terlalu berlarut-larut.


Cinta: Pilih yang terbaik
Keuangan: Menipis
Kesehatan: Daya tahan tubuh menurun 

Aquarius
Anda dibutakan cinta. Semestinya Anda sudah menyadarinya sejak lama. Ambil keputusan yang dapat meringankan beban hidup Anda. Jangan goyah lagi. Pikirkan secara masak keputusan untuk berhenti kerja. Minta saran pada rekan Anda. Kalau sudah yakin, jalani. Namun, jangan sesali keputusan yang sudah dibuat. Kondisi kesehatan Anda cukup baik. Pertahankan. Jaga kondisi ini dengan rajin berolahara dan menjaga pola makan.


Cinta: Jadi pelarian
Keuangan: Memburuk
Kesehatan: Hindari makanan berminyak 

Aries
Jangan memberi angin segar bila Anda tidak suka padanya. Ini agar tak membuat dia salah paham. Hati-hati mempermainkan cinta. Ingat, karma membayangi. Kemauan-kemauan yang keras selama ini membuat Anda selalu berpikir kreatif. Ini yang akan menjadi modal untuk peningkatan karier Anda dalam waktu dekat. Jangan acuh dengan kondisi badan yang terus menurun. Jangan ragu konsultasi dengan dokter untuk mendeteksi penyakit lebih dini. 


Cinta: Sulit melupakannya
Keuangan: Perlu hemat
Kesehatan: Gangguan pencernaan 

Cancer
Jangan terlalu mengumbar rayuan dan janji jika tak mau dituntut. Kehidupan karier Anda belum bisa lepas dari kungkungan masalah. Anda semakin terjepit. Anda harus bersabar mencari inti masalahnya. Mengalah mungkin lebih baik. Sakit di bagian pinggang bisa jadi ancaman serius bila Anda tak mempedulikannya. Banyak minum air putih mungkin bisa mengurangi keluhan Anda selama ini.


Cinta: Dengar keluhannya
Keuangan: Bisa menabung
Kesehatan: Kurangi kafein 

Capricorn
Membandingkan mantan dengan pasangan memang hal yang alamiah. Namun, sebaiknya jangan sampai pasangan tahu karena akan membuatnya tersinggung. Jika ingin membuka jenis usaha baru atau pindah kerja, sekarang saat tepat. Namun harus hati-hati, karena ini dapat memengaruhi masa depan Anda. Perbanyak minum air putih demi menjaga kesehatan. Sesekali selingi dengan jus buah segar.


Cinta: Pasangan selalu menuntut
Keuangan: Jangan biasakan utang
Kesehatan: Kamu relaksasi 

Gemini
Jangan mengulangi kesalahan dengan pasangan yang lalu karena justru berpotensi membuat Anda kembali lajang. Coba untuk lebih dapat memahaminya. Ada suasana baru di kantor, butuh waktu lama untuk adaptasi. Jangan bersikap berlebihan. Lakukan sama semua dengan sopan, ramah, dan bekerja sama dengan baik agar semua berjalan lebih mudah. Utamakan kesehatan fisik dan mental agar selalu semangat menjalani setiap aktivitas. 


Cinta: Menyerah
Keuangan: Ada bonus
Kesehatan: Perbanyak minum air putih 

 Leo
Peruntungan: Sukses tidaknya hari ini tergantung anda punya motivasi dan cara kerja, kalau hanya asal-asalan maka hasilnya akan sangat jauh dari harapan meskipun peluang cukup banyak dihadapan anda.


Umur Anda bertambah terus, jangan sampai terlena dengan hubungan asmara sekarang ini. Sudah saatnya Anda memikirkan kelanjutan hubungan lebih serius. Karier Anda akan melejit dengan cepet. Anda cukup aktif, dan selalu berusaha untuk maju. Bagi Anda, waktu adalah sesuatu yang berharga. Sepertinya, Anda kurang memperhatikan kesehatan. Kalau mau diet sekaligus olahraga, sekarang saat yang tepat. Jangan tunggu sampai lemak menumpuk.


Cinta: Cari yang lain
Keuangan: Utang lunas
Kesehatan: Kurangi stres 

Libra
Pernyataannya jangan Anda telan mentah-mentah. Mungkin kitu hanya emosi sesaat. Tunggu saat yang tepat untuk membicarakannya. Hadapi dengan kepala dingin. Anda terlalu sering tergantung dengan orang lain dalam bekerja. Sebaiknya usaha dulu sendiri, daripada Anda dicap orang yang hanya terima beres, dan tidak mau usaha. Mungkin ada gangguan kesehatan yang akan Anda hadapi. Perbaiki pola hidup sehat Anda sebelum berdampak buruk.


Cinta: Dia sangat setia
Keuangan: Butuh pemasukan tambahan
Kesehatan: Jaga pola makan 

Pisces
Hubungan jarak jauh yang Anda jalani cukup harmonis. Pertahankan semuanya, jangan mudah terpancing isu di sekitar. Apa yang terjadi di kantor bukanlah semata-mata kesalahan Anda, jangan takut untuk berkata terus terang. Hal ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Usahakan untuk membiasakan diri bangun di pagi hari. Ini sangat baik untuk tubuh karena udara masih bersih dan sejuk. Lakukan olahraga kecil.


Cinta: Luangkan waktu untuk dia
Keuangan: Sering belanja
Kesehatan: Jaga kebersihan 

Sagitarius
Peruntungan: Dihari ini cukup banyak kesempatan yang bisa dimanfaatkan, hanya saja gangguan muncul justru dari orang yang selama ini membantu anda, untuk itu jangan ragu untuk bersikap tegas.


Banyak lawan jenis yang datang silih berganti. Namun, tidak ada satupun yang memikat Anda. Jangan terlalu ingin memiliki seseorang yang sempurna. Spontanitas Anda dalam bekerja memang tinggi, namun Anda harus tetap berhati-hati. Jangan sampai melakukan tindakan tanpa memikirkan permasalahannya kelak. Mood Anda sedang bagus. Setelah liburan, tubuh Anda merasa pegal-pegal. Gerakan senam ringan di pagi hari akan sangat membantu mengatasi otot yang kaku.


Cinta: Bertahan sendiri
Keuangan: Lagi susah
Kesehatan: Panas dingin 

Scorpio
Hati-hati, Anda terlalu asyik dengan kesendirian. Anda akan terlambat bila hidup dengan cara yang sekarang ini. Diam-diam ada yang memperhatikan. Ada peluang untuk membuka usaha baru yang menguntungnya. Hanya, jalani dengan penuh perhitungan. Perbanyak konsumsi buah-buahan demi terhindar dari serangan penyakit. Pilih buah kaya vitamin C.


Cinta: Jangan menyerah
Keuangan: Jangan lupa menabung
Kesehatan: Ikuti kata dokter 

Virgo
Banyak yang ingin merebut hati Anda, ini membuat Anda jadi serba salah dalam mengambil sikap. Perhatikan perlakuan yang mereka berikan, Anda akan temukan jawabnya. Ada tawaran menarik menanti. Jangan ragu mengambil kesempatan itu. Sedikit pusing di bagian kepala sehingga tekanan darah tidak stabil. Sebaiknya, istirahat agar tak memicu penyakit yang lebih serius.


Cinta: Bukan jodoh
Keuangan: Tabungan bertambah
Kesehatan: Kurang minum  


8 Pertanda Dia jodoh anda :D


Dua manusia yang merasa saling berjodoh pasti memiliki ikatan emosional,
spiritual dan fisik antara keduanya. Hanya dengan menatap matanya, kita akan
merasakan getaran dan seolah ingin terus bersamanya. Benarkah seperti itu?
Lalu, apakah ada penanda lainnya agar seseorang bisa merasakan bahwa si dia
jodoh kita atau bukan?
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh7T_Db9tBrjp5q-sekxXGwWSbeOfuckWCdcGxAQb0eF_vZkQSNWBL0wDb7vOXSv9D9IzAadVBmiUG4qO9rVH8Vky3SxY-KLI5EvuJPM-I3W1S_kEJjr9J4KfuRnW7XMkv1sYdjRT6Kbg/s400/jodoh.jpg

Nah, agar Anda tak terus penasaran, berikut ini pakar relationship sekaligus
penulis buku 21 Ways to Attract Your Soul Mate, Arian Sarris memberikan
rahasianya:

Pertanda 1
Rahasia sepasang kekasih agar bisa memiliki umur hubungan yang panjang
adalah adanya saling berbagi. Anda dan dia selalu bisa saling membantu,
entah itu pekerjaan sepele atau besar. Paling penting adalah Anda berdua
selalu bisa menikmati segala aspek kehidupan secara bersama-sama. Dan
semuanya terasa amat menyenangkan meskipun tanpa harus melibatkan orang
lain. Nah, apakah Anda sudah merasakan hal tersebut? Jika ya, selamat
berarti ada harapan bahwa dia adalah calon pendamping hidup Anda!

Pertanda 2
Salah satu kriteria yang menentukan cocok tidaknya dia itu jodoh Anda atau
bukan adalah kemampuannya bersikap santai di depan Anda. Coba sekarang
perhatikan, apakah gerak geriknya, caranya berpakaian, gaya rambutnya,
caranya berbicara serta tertawanya mengesankan apa adanya? Apakah setiap
ucapannya selalu tampak spontan dan tidak dibuat-buat? Jika tidak, (maaf)
kemungkinan besar dia bukan jodoh Anda.

Pertanda 3
Adanya kontak bathin membuat hati Anda berdua bisa selalu saling tahu. Dan
bila Anda atau si dia bisa saling membaca pikiran dan menduga reaksi serta
perasaanya satu sama lainnya pada situasi tertentu. Selamat! Mungkin
sebenarnya dialah belahan jiwa Anda yang tersimpan...

Pertanda 4
Bersamanya bisa membuat perasaan Anda menjadi santai, nyaman tanpa perasaan
tertekan. Berjam-jam bersamanya, setiap waktu dan setiap hari tak membuat
Anda merasa bosan.. Ini bisa sebagai pertanda bahwa Anda berdua kelak bisa
saling terikat.
http://jauharsyifa.com/img/jodoh01.jpg
Pertanda 5
Dia selalu ada untuk Anda dalam situasi apapun. Dan dia selalu bisa memahami
cuaca dalam hati Anda baik dalam suka dan duka. Percayalah pasangan yang
berjodoh pasti tak takut mengalami pasang surut saat bersama. Sekarang,
ingat-ingat kembali. Apakah dia orang pertama yang datang memberi bantuan
tatkala Anda dirundung musibah? Dia selalu paham saat PMS Anda datang
menyerang? Dia tau keadaan waktu anda sakit.........Jika ya, tak salah lagi.
Dialah orangnya...

Pertanda 6
Dia tak terlalu peduli dengan masa lalu keluarga Anda, dia tak peduli dengan
masa lalu Anda saat bersama kekasih terdahulu. Dia juga tak malu-malu
menceritakan masa lalunya.. Nah, kalau begitu ini bisa berarti dia sudah
siap menerima Anda apa adanya..

Pertanda 7
Setiap orang pasti memiliki kekurangan, dan Anda tak malu-malu
memperlihatkannya pada si dia. Bahkan pada saat Anda tampil 'buruk' di
depannya sekalipun, misalnya saat Anda bangun tidur atau saat Anda sakit dan
tak mandi selama dua hari.

Pertanda 8
Bila Anda merasa rahasia Anda bisa lebih aman di tangannya daripada di
tangan sahabat-sahabat Anda. Atau Anda merasa sudah tak bisa lagi menyimpan
rahasia apapun darinya, maka berbahagialah! Karena ini bisa berarti pasangan
sejati telah Anda temukan!

Apakah kedelapan pertanda di atas telah Anda temukan padanya?



Sumber: 8 Pertanda bahwa si Dia adalah Jodoh Anda oleh Arian Sarris, penulis
buku '21 Ways to Attract Your Soul
 




ARIES

21 Maret – 20 April
Spontan, berani dan dinamis dan selalu penuh inisiatif. Begitulah orang – orang Aries membuat orang – orang disekitar mereka terinspirasi. Mereka mewarnai hidup orang banyak dengan keceriaan dan kesegaran yang dibawanya. Tak ada yang dapat mengalahkan agresifitas orang Aries saat mereka menemukan seseorang yang diimpikannya.

Love secret:
Romantis dan energik. Kamu selalu berusaha menjaga kehangatan setiap hubungan yang kamu miliki. Kamu juga orang yang sangat setia. Tidak mudah bagimu pindah kelain hati.

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Mereka yang memiliki karir dinamis, dengan semangat dan motivasi  yang sama besar dengan dirimu.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Mereka yang dapat menenangkan hatimu, yang dapat membantumu menyusun rencana – rencana masuk akal untuk hidupmu.

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Keyakinanmu untuk dapat mencapai apapun yang kamu cita-citakan betapapun sulit dan berlikunya jalan yang mungkin kamu lalui.
Hubungan dengan Zodiac lain:

Cocok: Gemini, Leo, Aquarius, Sagittarius
Perasaan kompleks: Aries, Libra
Hubungan aneh: Cancer, Capricorn
Tidak cocok: Taurus, Virgo, Scorpio, Pisces


TAURUS
21 April – 20 Mei
Orang Taurus adalah penikmat hidup. Mereka hidup untuk hari ini, bukan hari kemarin dan tidak pernah khawatir akan masa depan yang akan dating. Setiap detik mereka lewati dengan bersenang – senang. Karena itu tidaklah mengherankan bila kebanyakan Taurus adalah seorang hedonis.
Love secret:
Sebagai pecinta keindahan dan kemahsyuran, kamu selalu tergoda pada mereka yang memiliki keindahan fisik dan… kecukupan materi.
Kamu suka menggoda dan digoda. Kadang kala, proses untuk mendapatkan (cinta) lebih menarik bagimu dibanding ketika sudah mendapatkannya.


 Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Mereka yang terpesona dan berharap dapat memiliki segala hal sensual yang terpancar dari dalam dirimu. Well, yeah, sensualitas memang hal yang paling menonjol dari dalam dirimu.


Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Mereka yang memiliki sensualitas dan fisik yang mempesona serta sifat misterius yang menggoda.


Kehebatanmu yang tersembunyi:
Ketenangan dan kesabaranmu yang tiada batas untuk mendapatkan apapun yang kamu inginkan.

Hubungan dengan Zodiac lain:

Cocok: Cancer, Virgo, Capricorn, Pisces
Perasaan kompleks: Taurus, Scorpio
Hubungan aneh: Leo, Aquarius
Tidak cocok: Aries, Gemini, Libra, Sagittarius


GEMINI
21 Mei – 20 Juni
Umumnya orang Gemini memiliki pribadi yang menyenangkan. Mereka menebarkan keramahan dan membuat orang di sekitarnya selalu tersenyum. Hidup buat orang Gemini adalah permainan yang meyenangkan, bukan hal serius yang harus dipusingkan. Bahkan bila sesuatu tidak berjalan seperti yang diharapkan.

Love secret:
Memiliki hati yang lembut dan sensitif.
Mudah jatuh cinta, bahkan pada orang-orang paling tidak masuk akal sekalipun (teman dekat pacarmu sendiri atau seseorang yang kamu temui di tengah perjalanan…).

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Mereka yang mengagumi keramahan pribadimu sserta kecerdasan otakmu, para pecinta kehidupan yang suka bersenang-senang namun tidak mencari hubungan stabil.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Mereka yang mandiri, berani dan memiliki intelektual tinggi. Para pengelana (travelers), guru, atau mereka yang dapat memukaumu dengan cerita – cerita pengalaman hidup yang menakjubkan

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Kamu menjunjung tinggi kebenaran, betapapun pahit akibat yang akan kamu tanggung. Lebih baik hidup dalam kenyataan daripada di alam mimpi.

Hubungan dengan Zodiac lain:

Cocok: Aries, Leo, Libra, Aquarius
Perasaan kompleks: Gemini, Sagittarius
Hubungan aneh: Virgo, Pisces
Tidak cocok: Taurus, Cancer, Scorpio, Capricorn


CANCER
21 Juni – 20 Juli
Seorang Cancer melakukan segala sesuatu dalam hidupnya dengan hati. Mereka sensitive, perhatian, dan memiliki kesetiaan yang luar biasa yang sulit ditandingi bintang lain. Walaupun memiliki mood yang naik turun, Cancer selalu memancarkan aura sensual yang sulit untuk dielakkan.


Love secret:
Sekali mencintai, kamu akan mencintai sampai mati. Kamu rela mengorbankan dirimu untuk kebahagiaan orang yang kamu cintai.
Kamu juga pecinta yang tidak mudah ditebak dan… sexually wild

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Tipe pengatur yang ingin mengontrol hidupmu atau pencari kehangatan yang haus kasih sayang.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Orang – orang dengan kemampuan intelektual diatas rata – rata, mereka yang menggunakan otaknya dalam meraih kesuksesan namun tetaap down-to-earth.

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Dapat menyesuaikan diri dengan berbagai tipe manusia dan berbagai situasi hidup.

Ciri khas :
Meskipun pendiam tapi gerak gerik warga cancer lincah dan cerdas. Sayang suka melamun dan berangan – angan tak tentu. Pandai membawa diri, disiplin dan tertibnya sangat menonjol sehingga kadang terlihat cerewet.

Sifat – sifat umum :
Warga Cancer memiliki perasaan yang halus dan suka menyendiri. Sifat penyayangnya sangat besar terutama terhadap binatang. Tidak senang berfoya – foya. Lebih senang tinggal dirumah daripada berpergian.

Birth stone        : Ruby – satisfied
Flower             : Larkspar
Colour : Gren & Russet
Disease            : Digestion
Ideal couple      : Pisces & Taurus

Hubungan dengan Zodiac lain:
Cocok: Taurus, Virgo, Scorpio, Pisces
Perasaan kompleks: Cancer, Capricorn
Hubungan aneh: Aries, Libra
Tidak cocok: Gemini, Leo, Sagittarius, Aquarius



LEO
21 Juli – 21 Agustus
Glamor, menyenangkan dan selalu (ingin) jadi pusat perhatian. Tak heran, kebanyakan orang Leo secara alamiah selalu berteman dengan kalangan selebriti, atau menjadi orang yang berada di bawah “spotlight”.

Love secret:
Dalam urusan cinta sangat suka mendominasi. Kamu juga merindukan ucapan sayang dan pernyataan cinta setiap hari dari orang yang kamu sayang ( hehehe.. semua orang juga gitu…)

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Kaum Hedonis, mereka yang tergila – gila akan kemasyuran, serta pribadi sederhana yang terkagum – kagum akan “personality bintang” yang ada di dalam dirimu.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Mereka yang memperlakukanmu sebagai orang nomor satu, very important person yang tak berkeberatan menggunakan segala fasilitas yang dimilikinya untuk menyenangkan hatimu, mereka yang sama eksentriknya dengan dirimu, atau kaum intelektual dengan kecemerlangan otak yang membuatmu kagum.

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Loyalitas yang tiada dua, Kamu memegang setiap janji yang kamu ucapkan dan menepati setiap janji yang kamu ikrarkan.

Ciri khas :
Setia dalam persahabatan, cerdas, berjiwa besar dan agung. Sabar tapi kalo marah, hebat. Jiwanya yang optimis membuat warga Leo sukses dalam perkerjaan. Sayang sekali, warga Leo berani untuk berbohong dan menipu demi kepentingan dirinya sendiri.

Sifat – sifat Umum :
Warga Leo seseorang yang jujur, pemberani dan suka berterus terang. Karena itu warga Leo menjadi orang yang dipercaya. Sayangnya mudah naik darah walau sesudah itu cepat menjadi baik lagi

Birth stone        : Sardony – consolidation of success
Flower             : Gladioli
Colour : Orange & Red
Disease            : Nerve, Kidney & Digestion
Ideal couple      : Aries & Sagitarius

Hubungan dengan Zodiac lain:
Cocok: Aries, Gemini, Libra, Sagittarius
Perasaan kompleks: Leo, Aquarius
Hubungan aneh: Taurus, Scorpio
Tidak cocok: Cancer, Virgo, Capricorn, Pisces



VIRGO
22 Agustus – 22 Septenber
Seorang Virgo sanagt memperhatikan ketampanan dan kebersihan dirinya, juga orang – orang yang bergaul disekitarnya. Mereka umumnya memikat karena selalu menjaga penampilan mereka di depan orang banyak. Jadi jangan heran kalau kebanyakan Virgo selalu tampil trendy dan memiliki tubuh sempurna hasil pengabdian yang luar biasa pada klub kebugaran.
Love secret:
Walaupun memilikiselera yang tinggi, namun apabila yang kamu impikan tak dapat kamu raih, kamu dapat berpura – pura kamu telah menemukan apa yang kamu inginkan. Yang menarik, kamu bisa mendadak kehilangan gairah bila pasanganmu tidak memperhatikan kebersihan dirinya. Kuku yang kotor sudah dapat membuatmu turn off.

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Para pemalas yang mengakui kehebatanmu mengatur segala urusan domestic, mereka yang dinamis dan megagumi selera humormu, serta mereka yang dapat mengimbangi sensual pleasure yang kamu berikan.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Para pekerja keras, mereka yang memiliki kemampuan intelektual tinggi diatas dirimu, atau para pemimpi romantis yang dapat kamu atur – atur .

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Dedikasimu yang tinggi. Kamu akan menyelesaikan apa yang kamu mulai sampai tuntas

Ciri khas :
Keras kepala. Tidak pernah melupakan pertolongan dari orang lain, tapi begitu juga jika ia menolong orang lain. Sangat mencintai keluarga, suka mencampuri urusan orang lain dan cerewet. Berpakaian rapi dan senang pada warna tua.

Sifat – sifat Umum :
Warga Virgo seseorang yang kritis. Dia tidak mau menirima begitu saja apa yang diterangkan seseorang dan pekerjaannya selalu rapi. Tidak senang menonjolkan diri di depan umum dan perasaannya amat tajam. Kalau ingin sesuatu pasti akan dilaksanakan secara detail.

Birth stone        : Saphire – Love
Flower             : Aster
Colour : Chocolate
Disease            : Headache, heart & breath
Ideal couple      : Capricorn, Taurus, Virgo & Libra

Hubungan dengan Zodiac lain:
Cocok: Taurus, Cancer, Scorpio, Capricorn
Perasaan kompleks: Virgo, Pisces
Hubungan aneh: Gemini, Sagittarius
Tidak cocok: Aries, Leo, Libra, Aquarius



LIBRA
23 September – 22 Oktober
Selalu tampak tenang, elegan, dan menarik. Kaum Libra selalu berusaha menghadirkan harmoni di dalam setiap langkahnya. Mereka umumnya juga romantis dan selalu berusaha berada di tempat yang glamour dan “berbudaya”.

Love secret:
Kamu seringkali berharap ( dan kecewa ) pada pasanganmu bila mereka tidak melakukan sesuatu hal yang romantis untuk menyatakan cintanya. Kamu senang membuat pasangnmu cemburu hanya untuk menarik perhatiannya ( gawat juga y..^^  )

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Hampir semua orang dapat jatuh hati pada ketenangan dan gaya eleganmu. Mereka yang menghargai penampilanmu yang santun dan berkelas.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Jenius yang banyak memiliki uang dan banyak waktu untuk memanjakanmu, dan sapa saja yang menarik secara fisik ( klo yang ini hampir semua orang kali yaaa..~ ).

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Kamu cinta damai. Kamu bahkan bersedia mengalah demi terciptanya ketentraman dalam segala hal.

Ciri khas :
Kurang berani berdiri sendiri selalu ingin bergantung pada orang lain dan gampang putus asa. Dalam bergaul warga Libra mudah menyesuaikan diri sehingga banyak memiliki kawan. Tapi, kalau marah lupa daratan, walaupun setelah sadar ia akan menyesal. Senang berpenampilan bagus dan daya tariknya juga besar.

Sifat – sifat Umum :
Warga Libra menyukai kebenaran. Walaupun tampak tenang, tapi juga mudah tersinggung. Perasaanya halus. Dan dalam mengambil keputusan kadang suka ceroboh ssehingga menyesal dikemudian hari.

Birth stone        : Opal – Hope
Flower             : Calendula
Colour : White & Yellow
Disease            : Stomachace, yellow fever & Tonsil
Ideal couple      : Aries, Leo & Aquarius

Hubungan dengan Zodiac lain:
Cocok: Gemini, Leo, Aquarius, Sagittarius
Perasaan kompleks: Aries, Libra
Hubungan aneh: Cancer, Capricorn
Tidak cocok: Taurus, Virgo, Scorpio, Pisces



SCORPIO
23 Oktober – 22 November
Para Scorpio adalah orang yang bergairah dalam hidup. Mereka melakukan segala hal dengan sepenuh hati, atau tidak sama sekali. Bagi mereka totalitas adalah segalanya. Dan itu berlaku di urusan kerja maupun cinta. Secara alamiah, para scorpio umumnya memiliki daya tarik seksual yang tinggi dan tahu betul bagaimana memanfaatkan kelebihan mereka.

Love secret:
Kamu menuntut keterbukaan yang tinggi, namun sanagt sulit membuka dirimu sendiri. Forgive but not forget… sekali hatimu terluka, kamu sulit untuk memaafkan.

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Mereka yang menghendaki hubungan serius dan berharap dapat mengubah dirimu, orang – orang misterius dengan rahasia besar di belakang mereka; uang atau partner hidup yang telah dimiliki.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Para seniman yang eksentrik, mereka yang memiliki cukup uang dikantungnya, atau mereka yang telah memiliki pasangan hidup.

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Kamu tak tergantikan. Kamu memiliki charisma yang besar dan meninggalkan jejak setiap kali kamu melangkah kesuatu tempat.

Hubungan dengan Zodiac lain:

Cocok: Cancer, Virgo, Capricorn, Pisces
Perasaan kompleks: Taurus, Scorpio
Hubungan aneh: Leo, Aquarius
Tidak cocok: Aries, Gemini, Libra, Sagittarius



SAGITARIUS
23 November – 20 Desember
Para Sagitarius aalah orang – orang yang optimis. Mereka umunya romantis dan menarik karena selalu suka mencoba hal – hal baru. Mereka yakin akan kemampuan dirinya dan tek segan memamerkannya.

Love secret:
Sex is number one! Buat kamu seks adlah cara untuk merayakan kehidupan. Kamu tidak suka dikekang dan sangat mengagungkan kebebasan. Kadang – kadang kamu berfikir bahwa menjadi single lebih menyenangkan daripada memiliki pasangan

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Tipe petualang yang terpesona pada gairahmu yang besar pada kehidupan, intelektual yang mengagumi cara berfikirmu yang praktis, atau tipe posesif yang ingin memilikimu seutuhnya.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Mereka yang telah melihat banyak hal di dunia ini, mereka yang telah mapan, anak -  ank orang kaya dengan fasilitas tiada batas, selebriti.

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Kegembiraanmu dalam menyingkapi hidup dan cinta, membuatmu menghadapi banyak hal tanpa beban yang berarti.

Hubungan dengan Zodiac lain:

Cocok: Aries, Leo, Libra, Aquarius
Perasaan kompleks: Gemini, Sagittarius
Hubungan aneh: Virgo, Pisces
Tidak cocok: Taurus, Cancer, Scorpio, Capricorn


CAPRICORN
21 Desember – 19 Januari
Para Capricorn adalah orang – orang yang realistis. Bukan bberarti mereka tak suka berkhayal, tapi mereka lebih cenderung memikirkan hal – hal yang pragmatis dan sangat down to earth. Sebagai pribadi, umumnya mereka juga dapat dipercaya karena tidk suka memberi janji tanpa bukti.

Love secret:
Seyia adalah nama tengahnmu! Kamu jarang jatuh cinta dengan cepat . Tapi sekali jatuh cinta, itu bisa berlangsung selamanya.
Dan kamu tak segan – segan mencoba segala sesuatu yang baru dalam urusan cinta dan seks, bila kmu yakin he`s the one.

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Para pemikir yang serius dan pengagum keindahan, biasanya adalah orang – orang pertama yang ga bisa mengalihkan pandangan nya dari kamu. Tapi dengan gayamu yang klasik tapi unik, kamu juga bisa menarik hati seorang playboy sekalipun.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Mereka yang bisa membuktikan kepadamu bahwa mereka mempunyai nilai lebih dan bisa dipercaya.Harta boleh jadi suatu keharusan, tapi mereka yang jujur berpeluang besar menarik hatimu.

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Kamu bijaksana dalam menghadapi ssegala masalah, dan mau berempati terhadap persoalan orang lain.

Hubungan dengan Zodiac lain:

Cocok: Taurus, Virgo, Scorpio, Pisces
Perasaan kompleks: Cancer, Capricorn
Hubungan aneh: Aries, Libra
Tidak cocok: Gemini, Leo, Sagittarius, Aquarius



AQUARIUS
20 Januari – 18 February
Orang Aquarius umumnya eksentrik. Mereka memiliki kepribadian yang kuat, tidak mudah putuss asa dan sangat yakin akan kemampuan dirinya yang umumnya memang diatas rata – rata..

Love secret:
Di balik sikap intelektual yang formil, kamu adalah orang yang romantis. Kamu mudah merasa jealous, namun jarang mau mengakuinya.

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Tipe pengusaha mapan yang terkagum – kagum akan kecemerlangan otakmu, atau tipe petualang yang menghabiskan waktu senggangnya mengelilingi dunia.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Orang – orang dengan ide besar, mereka yang telah mapan dengan usahanya, siapa saja yang memilik kualitas otak cemerlang yang dapat menjadi teman diskusi yang  seimbang.

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Kepercayaanmu yang besar akan cinta. Make Love not War. Kamu percaya segala hal dapat diselesaikan dengan cinta, bukan dengan kekerasan.


Hubungan dengan Zodiac lain:

Cocok: Aries, Gemini, Libra, Sagittarius
Perasaan kompleks: Leo, Aquarius
Hubungan aneh: Taurus, Scorpio
Tidak cocok: Cancer, Virgo, Capricorn, Pisces



PISCES
19 February – 20 Maret
Sensitif, imajinatif, dan cinta damai. Dengan segala sifat halus yang dimilikinya, orang – orang pisces memiliki kualitas sebagai pecinta yang romantis. Mereka menyukai keindahan, kedamaian dan kasih sayang dan sebaliknya tidak percaya pada kekerasan dan pertengkaran. Mereka menyukai kisah – kisah HAPPILY EVER AFTER. Seperti dalam dongeng.

Love secret:
Kamu butuh orang yang mengerti kompleksitas dirimu.
Kamu sering bingung dengan peranmu dalam suatu hubungan apalagi tidak mendapat partner yang sensitive dan perhatian seperti dirimu.

Siapa yang akan Jatuh cinta padamu?
Para pemimpi, mereka yang haus kasih sayang, serta pribadi rasional yang tertarik akan sifat romantismu.

Siapa yang dapat membuatmu bertekuk lutut?
Mereka yang menarik secara fisik, orang – orang perfeksionis, pendeta, guru, pemusik, orang – orang kesepian dan mereka yang tampaknya misterius.

Kehebatanmu yang tersembunyi:
Kamu adalah penyelamat, kapanpun dibutuhkan tak perlu diminta, kamu akan menyelamatkan orang yang kamu kasihi.

Hubungan dengan Zodiac lain:

Cocok: Taurus, Cancer, Scorpio, Capricorn
Perasaan kompleks: Virgo, Pisces
Hubungan aneh: Gemini, Sagittarius
Tidak cocok: Aries, Leo, Libra, Aquarius



KARAKTER SESEORANG BERDASARKAN ZODIAK



Januari
  • Suka mendidik Dan dididik.
  • Sangat mudah melihat kelemahan orang lain Dan suka mengkritik.
  • Rajin Dan setiap yang dibuat selalu menghasilkan keuntungan.
  • Suka berbenah atau bersih-bersih Dan hal-hal yang serba teratur.
  • Bersifat sensitif, berfikiran mendalam.
  • Pandai mengambil hati orang lain.
  • Pendiam kecuali telah dirangsang.
  • Agak pemalu Dan mendambakan tumpuan yang bisa dipercayai.
  • Mudah mendisiplinkan diri sendiri.
  • Badannya sehat tetapi mudah diserang influensa.
  • Bersikap romantik tetapi tidak pandai memamerkannya atau memperlihatkannya.
  • Cukup sayang pada anak-anak.
  • Suka berdiam di rumah.
  • Setia pada segala-galanya.
  • Perlu belajar untuk hidup bersosialisasi.
  • Mempunyai rasa cemburu yang sangat tinggi.
    Februari
  • Berpikiran abstrak.
  • Suka pada benda yang real Dan abstrak.
  • Intelligent, bijak Dan jenius.
  • Memiliki kepribadian yang mudah berubah.
  • Mudah menawan hati orang lain.
  • Agak pendiam, pemalu Dan rendah diri.
  • Jujur Dan setia pada segalanya.
  • Keras hati untuk mencapai tujuan.
  • Tidak suka dikekang.
  • Mudah memberontak apabila dikekang.
  • Emosinya mudah terluka Dan sangat sensitif.
  • Mudah memamerkan Dan memperlihatkan amarahnya.
  • Suka berkawan tapi kurang memamerkannya.
  • Sangat berani Dan suka memberontak.
  • Bercita-cita tinggi Dan suka berangan-angan
  • Optimis untuk merealisasikan impiannya.
  • Pemerhatian yang tajam.
  • Suka hiburan Dan suka akan benda yang bersifat seni.
  • Sangat romantik pada dalamannya tetapi tidak pada luarannya.
  • Berkecenderungan pada benda yang tahyul.
  • Amat mudah Dan boleh menjadi terlalu boros.
  • Harus belajar untuk memamerkan emosi.
    Maret
  • Berkepribadian yang menarik Dan menawan.
  • Mudah didampingi.
  • Sangat pemalu Dan pemendam rasa.
  • Sangat baik, jujur, pemurah Dan mudah simpati.
  • Sangat sensitif pada perkataan yang dituturkan Dan alam sekitar.
  • Suka pada kedamaian.
  • Sangat peka kepada orang lain.
  • Sesuai dengan kerjanya yang memberi khidmat kepada orang lain.
  • Tidak cepat marah Dan sangat baik hati.
  • Tahu membalas Dan mengenang budi orang.
  • Pemerhatian Dan penilaian yang sangat tajam.
  • Kecenderungan untuk mendendam jika tidak dikontrol.
  • Suka berangan-angan.
  • Suka melancong.
  • Sangat manja Dan suka diberi perhatian yang sangat tinggi.
  • Kelang kabut dalam memilih pasangan.
  • Suka dengan hiasan rumah tangga.
  • Punya bakat seni dalam bidang musik.
  • Kecenderungan kepada benda yang istimewa Dan bagus.
  • Terlalu moody.
April
  • Sangat aktif Dan dinamik.
  • Cepat bertindak buat keputusan tetapi cepat menyesal.
  • Sangat menarik Dan pandai memanjakan diri.
  • Punya daya mental yang sangat kuat.
  • Suka diberi perhatian.
  • Sangat diplomatik (pandai membujuk, berkawan Dan pandai menyelesaikan masalah orang).
  • Sangat berani Dan tidak Ada perasaan takut.
  • Suka petualangan, pengasih, penyayang, sopan santun Dan pemurah.
  • Emosi cepat terusik.
  • Kecenderungan bersifat dendam.
  • Agresif, kelam kabut untuk membuat keputusan.
  • Kuat daya ingatan.
  • Gerak hati yang sangat kuat.
  • Pandai mendorong diri sendiri Dan memotivasikan orang lain.
  • Berpenyakit di sekitar kepala Dan dada.
  • Sangat cemburu Dan terlalu cemburu.
    Mei
  • Kekerasan hati Dan degil.
  • Kuat semangat Dan bermotivasi tinggi.
  • Pemikiran yang tajam.
  • Mudah marah apabila tidak dikontrol.
  • Pandai menarik hati orang lain Dan menarik perhatian.
  • Perasaan yang amat mendalam.
  • Cantik dari segi mental Dan fisik.
  • Tidak perlu dimotivasikan.
  • Tetap pendirian tetapi mudah dipengaruhi oleh orang lain.
  • Mudah dibujuk.
  • Bersikap sistematik (otak kiri).
  • Suka berangan-angan.
  • Kuat daya firasat, memahami apa yang terlintas di hati orang lain tanpa diberitahu.
  • Bagian telinga dan leher mudah diserang penyakit.
  • Daya khayal yang tinggi.
  • Pandai berdebat.
  • Fisik yang baik.
  • Kelemahan sistem pernafasan.
  • Suka sastra,seni Dan musik serta melancong.
  • Tidak berapa suka duduk atau diam di rumah.
  • Tidak boleh duduk diam.
  • Tidak punya banyak anak.
  • Rajin Dan bersemangat tinggi.
  • Agak boros.
    Juni
  • Berfikiran jauh Dan berwawasan.
  • Mudah digunakan atau dimanfaatkan orang karena sikap baik.
  • Berperangai lemah lembut.
  • Mudah berubah sikap, perangai, idea Dan mood.
  • Idea yang terlalu banyak di kepala.
  • Bersikap sensitif.
  • Otaknya aktif (senantiasa berfikir).
  • Sukar melakukan sesuatu dengan segera.
  • Bersikap suka menunda-nunda.
  • Bersikap terlalu memilih Dan selalu mau yang terbaik.
  • Cepat marah Dan cepat sejuk.
  • Suka berbicara Dan berdebat.
  • Suka membuat lawakan atau lelucon Dan bergurau.
  • Otaknya cerdas Dan suka berangan-angan.
  • Mudah Dan pandai berkawan.
  • Orang yang sangat tertib.
  • Pandai memamerkan sikap.
  • Gampang berkecil hati.
  • Mudah terkena influensa.
  • Suka berbenah atau bersih-bersih
  • Cepat merasa bosan.
  • Sikap terlalu memilih dan cerewet.
  • Kurang memamerkan perasaan.
  • Lambat sembuh apabila hatinya terluka.
  • Mudah menjadi eksekutif.
  • Kedegilan yang tidak terkontrol.
  • Mempunyai prinsip: siapa yang memuji saya adalah musuh saya tetapi siapa menegur saya adalah kawan saya.
    Juli
  • Sangat senang apabila didampingi.
  • Banyak berahasia dan sukar dimengerti, terutama laki-laki.
  • Agak pendiam kecuali dirangsang.
  • Tak suka menyusahkan orang lain tapi tidak marah apabila disusahkan.
  • Mudah dibujuk.
  • Sangat menjaga hati atau perasaan orang lain.
  • Sangat ramah.
  • Emosi sangat mendalam tapi mudah terluka hatinya.
  • Berjiwa sentimental.
  • Jarang mendendam.
  • Mudah memaafkan tapi sukar melupakan.
  • Membimbing secara fisik dan mental.
  • Sangat peka, pengasih serta penyayang.
  • Melayani semua orang dengan sama.
  • Daya simpati yang tinggi.
  • Pemerhatian yang tajam.
  • Suka menilai orang lain.
  • Mudah dan rajin belajar.
  • Suka mengenang peristiwa atau kawan lama.
  • Suka berdiam diri.
  • Suka duduk atau diam di rumah.
  • Suka menunggu kawan tapi tidak mencari kawan.
  • Tidak agresif kecuali terpaksa.
  • Lemah dari segi kesehatan perut.
  • Mudah gemuk apabila tidak mengontrol makanan melalui diet.
  • Minta disayangi.
  • Mudah terluka hati tapi lambat untuk pulih.
  • Rajin dalam bekerja.
    Agustus
  • Suka bergurau.
  • Sopan santun dan perhatian terhadap orang lain.
  • Berani dan tidak mengenal kata takut.
  • Orangnya agak tegas dan bersikap kepemimpinan.
  • Pandai membujuk orang lain.
  • Terlalu pemurah dan bersikap ego.
  • Nilai harga diri yang sangat tinggi.
  • Haus akan pujian.
  • Semangat juang yang luar biasa.
  • Cepat marah dan mudah mengamuk.
  • Mudah marah apabila perkataannya dilawan.
  • Sangat cemburu.
  • Cepat berfikir.
  • Fikiran yang berdikari.
  • Suka memimpin dan dipimpin.
  • Sifat suka berangan.
  • Berbakat dalam seni lukis, hiburan dan silat.
  • Cepat ditimpa penyakit.
  • Belajar untuk relax.
  • Sikap kelam kabut.
  • Romantik, pengasih, penyayang.
  • Suka mencari kawan.
    September
  • Sangat sopan santun.
  • Sangat cermat, teliti dan teratur.
  • Suka menegur kesalahan orang lain dan mengkritik.
  • Pendiam tapi pandai dalam bercakap-cakap.
  • Sikap sangat cool, sangat baik dan mudah simpati.
  • Kerja yang dilakukan sangat sempurna.
  • Sangat sensitif tetapi tidak diketahui.
  • Orang yang banyak berfikir.
  • Otak bijak dan mudah belajar.
  • Suka mencari maklumat.
  • Kontrol diri untuk tidak terlalu mengkritik.
  • Pandai mendorong diri sendiri.
  • Mudah memahami orang lain (daya firasat yang tinggi) karena banyak menyimpan rahasia.
  • Suka akan hiburan dan melancong.
  • Kurang menunjukan perasaannya.
  • Luka hatinya sangat lama disimpan.
  • Terlalu memilih pasangan.
  • Sistematik.
    Oktober
  • Menyukai orang yang sayang padanya.
  • Suka mengambil jalan tengah.
  • Sangat menawan dan sopan santun.
  • Kecantikan luar dan dalam.
  • Tidak pandai berbohong dan berpura-pura.
  • Mudah rasa simpati, baik, lebih mementingkan kawan.
  • Senantiasa berkawan.
  • Hatinya mudah terusik tetapi merajuknya tak lama.
  • Cepat marah.
  • Tidak menolong orang kecuali diminta.
  • Suka melihat dari perspektifnya sendiri.
  • Tidak suka terima pandangan orang lain.
  • Emosi yang mudah terusik.
  • Suka berangan dan pandai bercakap.
  • Emosi yang kelam kabut.
  • Daya firasat yang sangat kuat (terutama perempuan).
  • Suka melancong, bidang sastra dan seni.
  • Pengasih, penyayang dan lemah lembut.
  • Romantik dalam percintaan.
  • Mudah terusik hati dan cemburu.
  • Ambil berat tentang orang lain.
  • Suka kegiatan luar.
  • Orang yang adil.
  • Boros dan mudah dipengaruhi sekitarnya.
  • Mudah patah semangat.
    November
  • Banyak ide. - Sukar untuk dimengerti atau difahami sikapnya.
  • Berfikiran ke depan.
  • Berfikiran unik dan bijak.
  • Penuh dengan idea-idea baru yang luar biasa.
  • Pemikiran yang tajam.
  • Daya firasat yang sangat halus dan tinggi.
  • Bagus untuk jadi Dokter.
  • Cermat dan teliti.
  • Sifat yang berahasia, pandai mengorek dan mencari rahasia.
  • Banyak berfikir, kurang bicara tetapi mesra.
  • Berani, pemurah, setia, dan sabar.
  • Terlalu degil dan keras hati.
  • Apabila mau akan diusahakan sehingga berhasil.
  • Tidak suka marah kecuali digugat.
  • Cara berfikir yang lain dari orang lain.
  • Otak yang sangat tajam.
  • Pandai mendorong diri sendiri.
  • Tidak menghargai pujian.
  • Kekuatan semangat dan daya juang yang sangat tinggi dan apabila hendak sesuatu akan mencoba sampai berhasil.
  • Kasih sayang dan emosi yang sangat mendalam.
  • Romantik.
  • Tidak pasti dengan hubungan kasih sayang.
  • Suka duduk atau diam di rumah.
  • Sangat rajin dan berkemampuan tinggi.
  • Amanah, jujur setia dan pandai berahasia.
  • Tidak berapa berjaya dalam mengontrol emosi.
  • Bercita-cita tinggi.
  • Perangai tidak dapat diramal dan mudah berubah-ubah.
    Desember
  • Sangat setia dan pemurah.
  • Bersifat patriotik.
  • Sangat aktif dalam permainan dan pergaulan.
  • Sikap kurang sabar dan tergesa-gesa.
  • Bercita-cita tinggi.
  • Suka menjadi orang yang berpengaruh dalam organisasi.
  • Senang apabila didampingi.
  • Suka bergaul dengan orang.
  • Suka dipuji, diberi perhatian dan suka dibelai.
  • Sangat jujur.
  • Tidak pandai berpura-pura.
  • Cepat marah.
  • Perangai yang berubah-ubah.
  • Tidak ego walaupun harga diri yang sangat tinggi.
  • Benci apabila dikekang.
  • Suka bergurau.
  • Pandai membuat lelucon dan berfikir dengan logika.